Press "Enter" to skip to content

Paroki Kumba Melaksanakan Evaluasi Program Kegiatan Tahun Pariwisata Holistik

Penulis : Jimmy Carvallo | Pewarta KOMSOS Paroki Santu Mikael Kumba

PAROKIKUMBA.ORG – Rapat Evaluasi Program Kegiatan Tahun Pastoral Pariwisata Holistik 2022 tingkat Paroki Santu Mikael Kumba, Keuskupan Ruteng digelar di Aula Paroki Kumba, Minggu 15 Januari 2023 sore.

Rapat dihadiri Pastor Paroki Santu Mikael Kumba, RD Antonius Ryanto Latu Batara, Pastor Rekan, RD Gregorius Dakosta, para Ketua Pelaksana DPP, DKP, Dewan Penasihat DPP, Ketua-ketua Seksi, para Tu’a Golo dan Tu’a Teno, para Koordinator Wilayah dan Pengurus dari 90 KBG juga para pimpinan Biara dari sejumlah Tarekat Religius yang berkarya di wilayah Paroki Kumba.

Para Ketua Pelaksana Dewan Pelaksana Paroki (DPP) Santu Mikael Kumba, (dari kiri ke kanan) Nobertus Janu, Hima Domi Antonius, Flori Mentot dan Bastian B. Mone, saat memimpin Rapat Evaluasi Tahun Pastoral Pariwisata Holistik di Aula Paroki Kumba. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

Rapat ini dalam rangka mengevaluasi seluruh program dan kegiatan yang dilaksanakan selama Tahun Pariwisata Holistik, 2022. Dalam pertemuan ini, sejumlah hal disampaikan antara lain, penyampaian pencapaian berbagai program kegiatan yang dilaksanakan mulai dari DPP Inti sampai dengan para pengurus KBG.

Saat membuka Rapat Evaluasi ini, Ketua Pelaksana I DPP Paroki Santu Mikael Kumba, Flori Mentot mengatakan bahwa evaluasi kerja seksi-seksi yang dilakukan pada kesempatan ini, merupakan kelanjutan dari beberapa himbauan sebelumnya yakni semua seksi yang ada melakukan evaluasi ke dalam bersama anggota seksinya.

“Rapat ini dilaksanakan berdasarkan masukan dari setiap seksi, bahwa sebelum membuat evaluasi dan penyusunan program kegiatan Tahun 2023 oleh semua seksi, terlebih dahulu melaksanakan rapat bersama,” kata Flori.

Suasana Rapat Evaluasi Tahun Pastoral Pariwisata Holistik 2022 yang diselenggarakan di Aula Paroki Kumba, Minggu, 15 Januari 2023. Rapat ini dihadiri oleh semua pengurus DPP-DKP, Koordinator Wilayah, Pengurus KBG dan semua pemimpin Tarekat Religius yang ada di Paroki Kumba. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

Selain itu, Flori juga mengatakan evaluasi ini dilaksanakan termasuk untuk melihat kebijakan pastoral secara umum yang ada di Paroki Kumba, antara lain Misa di 7 titik selama perayaan Natal 2022, baik di Gereja, Aula Paroki dan beberapa Gendang yang ada. Termasuk kebijakan pastoral sehubungan dengan pemberkatan Kandang-Kandang Natal yang dibuat oleh umat di Wilayah-wilayah dan KBG, pernak-pernik lampu Natal di jalan-jalan, baik di jalan raya umum maupun di gang atau jalan setapak.

Dari hasil diskusi dan evaluasi pastotal secara umum ini, forum/peserta rapat berpendapat dan menyimpulkan bahwa kegiatan-kegiatan ini diusulkan untuk terus dilanjutkan pada tahun-tahun mendatang.

Rapat evaluasi ini dipimpin langsung oleh 4 Ketua Pelaksana DPP, yakni Ketua Pelaksana I DPP/Ketua Rumpun Pastoral dan Persekutuan, Flori Mentot yang membawahi seksi Anak dan Remaja, Seksi Kepemudaan, Seksi Keluarga dan Seksi Komunitas Rohani.

Salah seorang pengurus Komunitas Basis Gerejani (KBG) ketika menyampaikan pendapatnya dalam sesi Tanya Jawab dan Tanggapan atas Laporan Evaluasi Tahun Pastoral Pariwisata Holistik di Paroki Kumba. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

Ketua Pelaksana II DPP/Ketua Rumpun Pelayanan Sosial, Hima Domi Antonius yang membawahi Seksi PSE, Seksi Pendidikan, Seksi Karitas, Seksi JPIC, Seksi Kerasulan Awam, Seksi Hubungan Antar Keagamaan (HAK), Seksi Kesehatan dan Seksi Budaya dan Pariwisata.

Ketua Pelaksana III DPP/Ketua Rumpun Pastoral Pengudusan, Nobertus Janu yang membawahi Seksi Liturgi, Seksi Devosi Umat, Seksi Koor, Seksi Dekorasi dan Seksi Soundsistem. Dan Ketua Pelaksana DPP IV yang juga Ketua Stasi Carep dan Ketua Rumpun Pastoral Pewartaan, Bastian Bheo Mone yang membawahi Seksi Katekese, Seksi Kitab Suci dan Seksi KomSos/Dokumentasi dan Publikasi.

Dalam rapat evaluasi yang berlangsung hingga malam tersebut, disepakati sejumlah rekomendasi untuk dilaksanakan pada tahun-tahun mendatang, antara lain Misa Hari Raya yang dilaksanakan di 7 titik termasuk Rumah-Rumah Gendang tetap dipertahankan.

Selain itu, disepakati juga perlunya rapat evaluasi ke dalam dari setiap seksi yang ada dan anggotanya. Setiap seksi diharapkan membangun kerja sama yang lebih baik, termasuk melalui WhatsApp Grup. Salah seorang peserta rapat, Petrus Naur, Ketua KBG Santu Petrus juga mengusulkan agar mekanisme evaluasi ke depannya diperbaiki.

Sejumlah biarawati pimpinan beberapa Tarekat Religius yang berkarya di wilayah Paroki Santu Mikael Kumba, juga mengikuti Rapat Evaluasi Tahun Pastoral Pariwisata Holistik di Aula Paroki Kumba. Mereka turut memberikan dukungan/suport gagasan atas semua program yang telah berjalan. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

Pada kesempatan ini, anggota Dewan Penasihat DPP Paroki Kumba, Stanis Tatul juga menyampaikan beberapa pikiran kepada semua peserta rapat. “Saya mengapresiasi kerja sama tim dari DPP sampai KBG. Ingat bahwa, Pastor Paroki adalah gembala tertinggi dalam Paroki, sehingga kita semua harus atau wajib mendukung semua kegiatan pastoral yang diprogramkan,” pesannya.

Pastor Paroki Santu Mikael Kumba. RD Antonius Ryanto Latu Batara, dalam penegasan akhir, mengatakan sejak ia menjadi Pastor Paroki Kumba pada bulan Juli dan bersama Pastor Rekan, RD Gregorius (Romo Res) banyak bentuk kerja sama dan dukungan telah berjalan baik untuk kelanjutan program Tahun Pastoral Pariwisata Holistik di Paroki Kumba.

“Saya menyampaikan terima kasih atas doa-doa, kerja sama dan dukungan bagi kami. Dalam buku laporan pertanggungjawaban yang telah kami susun. Semua bahan yang kami susun dan semua yang kita kerjakan bersama, berpedoman pada Statuta Keuskupan Ruteng ” kata RD Andi.

Dewan Penasihat DPP dan mantan Ketua Dewan DPP Paroki Kumba 2 Periode, Stanis Tatul ketika memberikan catatan-catatan pikirannya dalam Rapat Evaluasi program Tahun Pariwisata Holistik 2022 Paroki Kumba. Dia mengapresiasi kerja sama yang telah dibangun dengan baik antara Pastor Paroki dan semua Pengurus DPP-DKP, Koordinator Wilayah dan KBG-KBG. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

RD Andi mengatakan, bahwa program 2023 juga dilaksanakan berdasarkan pada Statuta Keuskupan Ruteng dan Rekomendasi Sidang Pastoral Post Natal. “Kita terapkan peningkatan pelayanan di rumah-rumah Gendang dan KBG-KBG, termasuk penguatan ekonomi keluarga dengan pemberian bantuan. Demikian juga dengan pelayanan-pelayanan kelompok- kelompok rohani sesuai dengan yang sudah terjadwal dan juga pelayanan untuk sekolah-sekolah,” kata RD Andi.

Pada tanggal 22 Januari 2023 mendatang akan diadakan Misa Launching Pembukaan Tahun Ekonomi Berkelanjutan yang dibuat di 3 titik dengan 7 kali Misa, yakni 5 kali di Gereja Santu Mikael, 1 kali di Rutan Carep  dan 1 kali di Gereja Stasi Carep. Kegiatan ini akan diawali dengan rekoleksi tentang Ekonomi Berkelanjutan pada tanggal 21 Januari 2023 yang dibawakan oleh RD Andi Jeramat untuk para Dewan Penasihat, DPP-DKP, para Koordinator Wilayah, pengurus KBG, pengurus Seksi, semua komunitas biara dan pimpinan lembaga pendidikan.

RD Andi juga menambahkan, pada tahun 2023 ini, Gereja Paroki Kumba terus meningkatkan kerja sama dengan Pemerintah Daerah, khususnya dinas terkait, seperti Disdukcapil dalam hal pengurusan Akta (akta Nikah, Akta Kelahiran, Kartu Keluarga juga pengurusan KTP).

Juga akan dibangun kerja sama dengan Dinas Pertanian, Dinas Peternakan sehubungan dengan Tahun Ekonomi Berkelanjutan. ‘Dengan Dinas Kesehatan juga kita bangun kerja sama dan sejumlah Pustu yang ada di wilayah Paroki Kumba, termasuk kerja sama kemitraan dengan Unika/Stikes Santu Paulus Ruteng dalam mengatasi stunting dan program katekese/penguatan iman umat oleh mahasiswa Prodi Teologi,” tutur RD Andi.

Pastor Paroki Santu Mikael Kumba, RD Antonius Ryanto Latu Batara berbicara dalam sesi Penegasan Akhir di Rapat Evaluasi Program Tahun Pariwisata Holistik 2022 di Aula Paroki Kumba, Minggu, 15 Januari 2023 petang. RD Andi menegaskan bahwa semua program dan kerja bersama selalu berpedoman pada Statuta Keuskupan Ruteng. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

Paroki Kumba juga akan bekerja sama dengan Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Manggarai, untuk mewujudkan kerja sama ekologis, seperti penangan sampah rumah tangga secara bersama dan pemanfaatan sampah bekas untuk daur ulang.

Selain itu, RD Andi juga menguraikan gambaran rencana kerja sama dengan paroki-paroki lain dalam meningkatkan ekonomi umat, seperti pemasaran hasil pertanian dan perkebunan (buah-buahan, dll) dengan menyediakan tempat lebih banyak di area kuliner Paroki Kumba untuk penjualan.

2 Comments

  1. Yolis keli January 18, 2023

    Ulasan yang menarik..

    Saya masih terganggu dengan judul beritanya ..mohon pencerahan

  2. Kanisius January 19, 2023

    Luar biasa. Selamat berproses romo. Kami dirantauan sangat bangga dg perkembangan paroki ini. Thn 1981 saat sma paroki ini tempat kami berdoa. Salam untuk romo paroki dan seluruh depas serta para aktivis kelompok. Tuhan pasti memberkati

Leave a Reply