Press "Enter" to skip to content

Pertama Dihelat, Misa Natal di Rumah Gendang Kumba Berlangsung Meriah

Penulis : Jimmy Carvallo | Pewarta KOMSOS Paroki Santu Mikael Kumba

PAROKIKUMBA.ORG – Lebih dari 250 umat Katolik menghadiri Misa Natal yang diselenggarakan di Mbaru Gendang Kumba, Paroki Kumba, Minggu, 25 Desember 2022 pagi. Misa yang dimulai pada pukul 06.30 dipimpin Pastor Paroki Santu Mikael Kumba, RD Antonius Ryanto Latu Batara.

Sehari sebelumnya, di tempat yang sama, RD Andi Latu Batara juga mengadakan Misa Malam Natal yang dihadiri ratusan umat. Meskipun cuaca tak bersahabat, hujan deras terus mengguyur sepanjang hari di Kota Ruteng.

RD Antonius Ryanto Latu Batara, Pastor Paroki Santu Mikael Kumba, Keuskupan Ruteng saat mengukup Kandang Natal saat Misa Natal di Mbaru Gendang Kumba, Minggu 25 Desember 2022. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

KBG Santu Fransiskus menjadi pelayan petugas Liturgi mengenang Kelahiran Sang Mesias saat Misa Malam Natal (Sabtu, 24/12/2022). Misa Natal yang digelar di Mbaru Gendang Kumba pertama kali dibuat dan mendapat sambutan umat penuh gembira.

Misa Natal  semakin meriah dengan alunan Kidung Natal yang dinyanyikan oleh koor gabungan dari 3 KBG yang ada di Wilayah Betesda. Dalam Misa ini, hadir juga para suster dari Kongregasi Bunda Penolong Abadi (BPS) yang berkarya dalam wilayah Paroki Kumba. Sejumlah pemangku adat di Gendang Kumba, pengurus Wilayah dan KBG serta umat khusyuk mengikuti Misa yang berlangsung 1 jam lebih.

Mengenakan baju merah dan kain Songke, Koor gabungan dari 3 KBG yang ada di Wilayah Betesda turut memeriahkan Misa Natal di Mbaru Gendang Kumba. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

“Kita semua dipakai oleh Tuhan untuk menjadi penyalur Kasih. Meskipun ada banyak kekurangan dalam diri kita, sebagai anak-anak Tuhan, dengan menerima sakramen-sakramen kita membawa Kasih kepada semua orang yang kita temui dalam hidup ini. Membawa damai, suka cita, senantiasa menciptakan kerukunan dan kedamaian, menjauhkan perselisihan dan perpecahan,” kata RD Andi Latu Batara saat menyampaikan kotbah Natal.

Dia menuturkan, ada banyak perpecahan dan perselisihan terjadi karena egoisme kita, namun kehadiran Tuhan mengajak semua orang untuk berdamai kembali, saling membangun kebaikan bersama. “Tidak mudah, tetapi yakindan percaya, bahwa kehadiran Tuhan akan memampukan kita melakukan itu semua. Mari, mencari jalan lain untuk selalu menciptakan perdamaian dan kerukunan persaudaraan,” tambah RD Andi.

Pastor Paroki Santu Mikael Kumba, RD Andi Latu Batara saat memimpin Misa Natal, 25 Desember 2022 di Mbaru Gendang Kumba. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

RD Andi menambahkan, sejak tahun ini, Paroki Kumba akan melakukan banyak program pelayanan kepada umat, seperti kunjungan pastoral ke KBG-KBG untuk pelayanan sakramen Tobat, termasuk seperti yang dilakukannya dengan merayakan Misa Natal di Rumah-rumah Gendang. Semuanya mau mengajak setiap orang untuk juga mau menerima sesama sebagai saudara bagi yang lain.

“Kita tahu, di Mbaru Gendang, di tempat ini, ada banyak persoalan dapat diselesaikan karena kita semua mampu duduk bersama, nai ca anggit tuka ca leleng. Di tempat ini kita sama-sama berbicara bantang cama. Kita menyelesaikan berbagai macam persoalan, karena ada keterbukaan hati. Mari kita saling membuka hati, seperti Yesus yang selalu membuka hatiNya untuk kita semua,” pesan RD Andi.

Disambut Penuh Suka Cita

Kepada PAROKIKUMBA.ORG, Koordinator Wilayah (Korwil) Betesda, Martinus Pasut, 59 tahun, mengungkapkan rasa gembiranya karena Misa Natal tahun ini bisa terselenggara dengan baik dan sukses di Mbaru Gendang Kumba.

Suasana dalam Mbaru Gendang Kumba, saat berlangsungnya Misa Natal Minggu, 25 Desember 2022 pagi. Ini merupakan program Misa Natal yang digelar pertama kali di Mbaru Gendang, setelah sebelumnya digelar juga Misa Malam Natal. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

“Misa Natal di Mbaru Gendang Kumba ini pertama-tama sangat membantu para orang tua lanjut usia atau lansia bisa menghadiri Misa karena lebih dekat dengan tempat tinggal mereka di kompleks Gendang Kumba ini. Dengan adanya program Misa Natal di Mbaru Gendang Kumba, umat suka cita dan bersyukur, dilihat dari banyak umat yang hadir dan ikut Misa dengan semangat,” kata Martinus.

Sebagai Korwil yang menaungi 3 Komunitas Basis Gerejani (KBG) yakni KBG Santu Fransesko, Santu Fransiskus dan Ratu Rosari, Martinus mengatakan sejak mendapat informasi dari Paroki Kumba bahwa akan diadakan Misa Natal di Mbaru Gendang, umat bergembira dan berharap program ini nantinya menjadi rutin sehingga bisa dipersiapkan dengan lebih baik lagi.

Perwakilan umat yang mengarak dan penyerahan bahan Persembahan menjelang Liturgi Ekaristi pada Misa Natal di Mbaru Gendang Kumba. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

Di sekitar area Mbaru Gendang Kumba, selain Wilayah Betesda, ada pula Wilayah Emaus yang memiliki 3 KBG dan Wilayah Betlehem. “Kemarin sore, salah satu bentuk dari kegembiraan umat karena Misa Malam Natal bisa dibuat di Mbaru Gendang Kumba ini, ada seorang tokoh adat yang menyambut kedatangan Romo Paroki dengan memberi kado Natal berupa topi, selendang dan kain jas,” cerita Martinus.

Menurut Martinus, setelah Misa Malam Natal kemarin, pihaknya langsung mengadakan pertemuan dengan sejumlah fungsionaris adat di Mbaru Gendang Kumba, termasuk Tu’a Golo, Silvester Baeng, Tu’a Teno, Bernadus Nanduk  dan menyepakati ke depan, program Perayaan Ekaristi yang akan diselenggarakan di Mbaru Gendang Kumba disambut dengan suka cita dan akan dilakukan persiapan yang lebih maksimal.

Sebagian Umat Katolik yang hadir mengikuti Perayaan Ekaristi Natal di halaman depan (terop) Mbaru Gendang Kumba. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

“Tadi malam kami semua sudah duduk bersama dan mereka berpesan nanti ke depannya, jauh hari sebelum perayaan itu, kami persiapkan dengan lebih sempurna lagi ermasuk terop yang lebih besar untuk bisa menampung lebih banyak umat yang ingin Misa di Mbaru Gendang Kumba,” ucapnya.

Be First to Comment

Leave a Reply