Press "Enter" to skip to content

Seribu Pelajar Menghadiri Misa Jumat Pertama di Gereja Kumba

Penulis : Jimmy Carvallo dan Desiana Remi | Pewarta KOMSOS Paroki Santu Mikael Kumba

PAROKIKUMBA.ORG – Sekitar seribu pelajar dari tingkat Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) memenuhi Gereja Santu Mikael Paroki Kumba dalam Perayaan Ekaristi Jumat Pertama, 4 November 2022 pagi. Misa yang dipimpin Pastor Paroki Kumba, RD Antonius Ryanto Latu Batara dimulai pukul 08.00 pagi.

Misa Jumat Pertama merupakan perayaan liturgi dalam Gereja Katolik untuk menghormati Hati Kudus Yesus. Di Gereja Santu Mikael Kumba, setiap Jumat Pertama dilakukan 4 pelayanan Misa. Dimulai pagi pukul 05.30 bagi semua umat yang akan bekerja pagi, pukul 08.00 diperuntukan bagi semua pelajar SD sampai SMA/SMK, Misa pukul 10.00 untuk para Lansia juga umat lainnya serta pukul 15.30 sore yang diawali dengan Ibadat Jalan Salib untuk seluruh umat .

RD Antonius Ryanto Latu Batara saat memimpin Misa Jumat Pertama khusus para pelajar di Gereja Santu Mikael Kumba, Keuskupan Ruteng, Jumat 4 November 2022. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

Sejumlah lembaga pendidikan berada dalam wilayah Paroki Kumba mengambil bagian dalam perayaan Misa ini, yakni SMA Bina Kusuma, SMA Bintang Timur, SMK Bina Kusuma, SMK Bintang Timur, SMA Santu Aloysius, SMP Bina Kusuma, SMP Bintang Timur, SDK Kumba II, SDK Kumba I, SD Inpres Tenda dan SLB Tenda.

Dalam kotbahnya yang ditujukan khusus untuk para pelajar, RD Andi Latu Batara mengajak mereka semua untuk tekun dan serius mempersiapkan atau menyongsong masa depan dengan giat belajar, mengikuti semua peraturan di sekolah dan berdisiplin dalam menggunakan waktu sebagai anugerah Tuhan dalam hidup.

“Dengan mengikuti Perayaan Ekaristi ini, Tuhan senang karena kamu semua mengandalkan Dia dalam perjuanganmu mencapai cita-cita. Dengan tekun mengikuti pelajaran, tertib dan disiplin semua itu akan menghantar kamu menuju keberhasilan. Dengan mengikuti teladan Yesus, berarti kita selalu menghadirkan Yesus dalam perjuangan hidup dan selalu bersikap rendah hati,” pesan RD Andi.

Suasana Misa Pelajar pada  Jumat Pertama di Gereja Santu Mikael Kumba, 4 November 2022 yang dihadiri sekitar seribu siswa dari berbagai sekolah yang ada dalam Paroki Kumba. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

Dimintai pendapatnya seusai Misa Pelajar digelar, Bibiana Nasul, 55 tahun, guru di SDK Kumba I mengatakan sebagai pendidik ia senang dan mendukung diadakannya Misa Pelajar setiap Jumat Pertama dalam bulan.

“Misa untuk semua pelajar atau anak sekolah ini bagus. Selain mendekatkan mereka dengan Ekaristi juga menjadi motivasi untuk mereka tekun belajar dan hidup dengan semangat iman dalam lingkungan di mana mereka berada, baik di sekolah, di rumah atau di tengah masyarakat. Kotbahnya Romo juga bagus, sesuai dengan dunia anak-anak dan mudah dimengerti oleh mereka,” kata Bibiana.

Pastor Paroki Santu Mikael Kumba, RD Antonius Latu Batara saat melayani pemberkatan anak-anak saat Misa Jumat Pertama. (Foto : PAROKIKUMBA.ORG)

Familia Triputri Sargon, 11 tahun, kelas 6 SDK Kumba I mengungkapkan dirinya senang bisa mengikuti Misa Jumat Pertama bersama teman-temanya dan semua siswa sekolah lain yang setiap bulan diselenggarakan di Gereja Kumba.

“Senang sekali. Apalagi tadi kami mendapat kepercayaan tugas sebagai Putra-Putri Altar. Senang juga karna bisa Misa dengan teman-teman dan bisa melayani Misa. Bisa ketemu teman-teman lain juga yang sekolah berbeda,” ucap Putri.

Dalam Misa ini, RD Andi Latu Batara juga memberikan pelayanan berkat khusus bagi semua anak Sekolah Dasar yang belum menerima Sakramen Ekaristi (Komuni Pertama).*

One Comment

  1. Yudis November 4, 2022

    Sangat bermotifasi bagi umat gereja untuk selalu tekun dalam beribadah. Sukses selalu dalam mendekatkan diri umat ke jalan tuhan. Aminn

Leave a Reply